Sebelum melanjutkan ke materi kita kali ini yaitu save/simpan dan open/buka file Excel 2016, sebaiknya kita sedikit mengenal tentang drive, folder dan file, hal ini sangat berkaitan dengan save dan open file pada aplikasi termasuk Microsoft Office Excel 2016. Dengan mengenal drive, folder dan file, maka diharapkan semua pembaca bisa mengelola file/dokumennya dengan rapih dan mudah ditemukan ketika dibutuhkan


Drive adalah perangkat komputer yang berfungsi sebagai tempat menyimpan software/program baik itu software berupa sistem operasi, aplikasi, antivirus, tools dan lain sebagainya termasuk Excel 2016 dan disimpan dalam bentuk file. Software yang tersimpan pada sebuah drive, biasanya dikelompokan berdasarkan jenisnya dan disebut folder, misalnya file-file aplikasi Excel 2016 biasanya disimpan didalam sebuah folder dengan nama folder Microsoft Office untuk Windows 7 dan didalam folder Program untuk Windows 10. Selain folder untuk menyimpan program dan aplikasi, folder juga dapat dibuat untuk menyimpan data

Drive, folder dan file bisa dianalogikan sebagai sebuah lemari buku (drive) yang didalamnya berisi laci-laci atau rak-rak (folder) dan setiap laci atau rak disimpan dokumen/buku/laporan (file). Teknisi Komputer Denpasar (TKD) berharap, sampai di sini, pembaca sudah bisa memahami drive, folder dan file. Selanjutnya kita kembali ke pokok materi kita yaitu Save dan Open file pada Excel 2016

SAVE DAN OPEN FILE EXCEL 2016

Silahkan jalankan aplikasi Microsoft Office Excel 2016 seperti yang sudah kita pelajari sebelumnya yaitu dalam artikel Belajar Memulai Excel 2016.  dan artikel Mengenal Buku Kerja Excel 2016

Setelah kita berada di buku kerja Excel 2016, sekarang saatnya kita bisa menginput data ke lembar kerja Excel 2016, sebagai contoh kita menginput data sebagai berikut :

Sebelum membuat tabel, perlu TKD jelaskan cara baca alamat cell, yaitu misalnya pada tabel di bawah ini, kata BARANG diketik pada cell B3 itu artinya pengetikan/atau input data dilakukan ketika posisi pointer berada pada bari 3, kolom B (cell active), perpotongan antara bari 3 dan kolom B disebut cell B3



1. Ketik BARANG pada cell B3
2. Ketik TAS pada cell B5
3. Ketik SEPATU pada cell B6
4. Ketik SANDAL pada cell B7
5. Ketik BELI pada cell F3
6. Ketik 100 pada cell F5
7. Ketik 90 pada cell F6
8. Ketik 85 pada cell F7
9. Ketik JUAL pada cell G3
10. Ketik 5 pada cell G5
11. Ketik 17 pada cell G6
12. Ketik 62 pada cell G7

Setelah membuat sebuah tabel sederhana di atas, kini saatnya kita melakukan penyimpanan (save) dan kemudian apabila diperlukan untuk melakukan perubahan pada file tersebut, bisa dibuka (open) kembali. Berikut adalah cara menyimpan/save file Excel 2016

1. Klik Ribon Tab File - Save As
2. Double Klik This PC
3. Scrol ke bawah dan cari drive tempat akan disimpan file Excel 2016 (dalam hal ini drive D) dan klik drive tersebut
4. Klik Save

Dengan melakukan langkah di atas berarti bahwa kita sudah menyimpan sbuah file dengan nama file Book1 di drive D, dan untuk membuktikan apakah betul file tadi sudah tersimpan dengan baik, silahkan ikuti langkah berikut

1. Klik Ribon File - Close (untuk menutup buku kerja Excel 2016)
2. Klik Ribon File - Open
3. Double klik This PC
4. Scroll ke bawah cari drive D dan klik
5. Di jendela sebelah kanan, scroll ke bawah temukan file Book1 yang barusan kita save lalu double klik maka file Book1 akan terbuka dan menunjukkan hasil yang tadi kita input

Demikian cara save/simpan dan open/buka file Microsoft Office Excel 2016, semoga artikel ini berguna bagi pemula yang sedang belajar Excel 2016

Komentar