Belajar komputer tak pernah berakhir dan terus akan belajar karena perkembangan teknologi komputer begitu cepat dan mau tidak mau harus diikuti terus. salah satu ilmu komputer yang wajib dipelajari oleh seorang siswa Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) atau seseorang yang hendak belajar menjadi seorang Teknisi Komputer adalah ilmu tentang merakit komputer. Selain siswa TKJ ataupun seseorang yang mau belajar menjadi seorang teknisi komputer, siapapun boleh mempelajari cara merakit komputer sendiri


Kenapa harus belajar tentang merakit komputer ? apa untungnya merakit komputer sendiri ? berikut ini adalah beberapa alasan kenapa orang ingin merakit komputernya sendiri

1. Biaya
2. Selera
3. Mudah Upgrade
4. Ilmu

1. Biaya, untuk merakit komputer sendiri tentunya sangat berkaitan erat dengan biaya, bila dananya terbatas, maka belilah komponen komputer dengan sepsifikasi yang minimum atau dengan harga yang relatif murah
2. Selera, ya selera setiap orang berbeda, ini berkaitan juga dengan komponen komputer, mulai dari casing, prosesor, mainboard, RAM, HDD dan komponen lainnya disesuaikan dengan selera masing-masing orang
3. Mudah Upgrade, ya betul sekali kalau komputer rakitan sendiri akan mudah untuk melakukan upgrade, misalnya upgrade prosesor, memori atau harddisk atau komponen lainnya
4. Ilmu, tentunya setiap orang yang mempelajari cara merakit komputer akan bertambah ilmunya khususnya dalam mengenal perangkat komputer dan mengetahui cara merakit komputer

CARA MERAKIT KOMPUTER

Berikut ini adalah cara merakit komputer sendiri, dan sebelum memulai merakit komputer sendiri, ini adalah beberapa alat dan komponen yang diperlukan didalam proses merakit komputer

PERALATAN

Alat-alat yang digunakan untuk merakit komputer adalah
1. Obeng
2. Tang

Hanya kedua alat tersebut, sesorang sudah bisa merakit komputernya sendiri, namun yang harus diingat adalah setelah merakit komputer harus diinstall sistem operasi, software driver serta aplikasi, jadi wajib memiliki peralatan berupa software seperti sistem operasi, driver dan aplikasi

KOMPONEN KOMPUTER

Komponen komputer yang yang wajib ada adalah sebagai berikut

1. Casing+Power Supply
2. Prosesor
3. Mainboard/Motherboard
4. RAM
5. Harddisk/SSD
6. Monitor

Selain komponen wajib di atas, anda bisa menambahkan komponen lain seperti DVD drive dan lain sebagainya

MERAKIT KOMPUTER

Untuk merakit komputer, Teknisi Komputer Denpasar (TKD) sudah membuat sebuah video bagaimana cara merakit komputer, dan berikut adalah video cara merakit komputer yang bisa diikuti, dan apabila ada yang ditanyakan silahkan tinggalkan komentar di sini atau di video, semoga artikel dan video ini berguna bagi semua pembaca


Komentar